Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres Sukabumi dan Babinsa Desa Cijangkar Ajak Warga Waspadai Curanmor dan Dukung Ketahanan Pangan

2 days ago 7

Sukabumi – Sinergitas TNI-Polri kembali ditunjukkan dalam kegiatan sambang dan silaturahmi yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Cijangkar Polsek Nyalindung, Briptu Aldi Garda bersama Babinsa Serka Agus kepada warga Kampung Santiong RT 002 RW 007, Desa Cijangkar, Kecamatan Nyalindung, Minggu (13/07/2025).

Dalam kegiatan tersebut, keduanya berdialog langsung dengan masyarakat guna menyampaikan imbauan kamtibmas serta mendengarkan aspirasi warga.

“Kami mengajak warga untuk mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah, karena ini penting untuk keberlangsungan hidup masyarakat di tengah situasi ekonomi yang dinamis, ” ujar Briptu Aldi Garda.

Selain itu, warga juga diajak untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah masing-masing serta meningkatkan kesadaran hukum.

“Menjaga kondusifitas lingkungan itu tanggung jawab kita bersama. Jangan sungkan untuk melaporkan jika ada hal-hal mencurigakan di sekitar, ” tambahnya.

Briptu Aldi juga mengingatkan warga untuk tetap waspada terhadap kejahatan jalanan, khususnya curanmor.

“Parkirkan kendaraan di tempat yang aman dan gunakan kunci ganda. Jangan biarkan kesempatan bagi pelaku kejahatan, ” tegasnya.

Sementara itu, mengingat meningkatnya intensitas hujan di wilayah Kabupaten Sukabumi, warga juga diminta waspada terhadap potensi bencana alam.

“Kami imbau agar warga tidak membuang sampah sembarangan dan tetap memperhatikan kondisi lingkungan sekitar, terutama yang tinggal di daerah rawan longsor, ” ujarnya.

Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto Supono, S.Kom., mengapresiasi sinergi antara Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang terus aktif di lapangan.

“Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa secara langsung di tengah masyarakat menjadi kunci dalam membangun kepercayaan dan menjaga stabilitas wilayah. Sinergi ini akan terus kami perkuat, ” pungkasnya.

Kegiatan berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari warga yang merasa terbantu dan dilibatkan dalam upaya menjaga keamanan desa.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |