TNI Bentuk Satgas Kedaulatan Pangan, Kodim Temanggung Siap Kawal Ketahanan Pangan Nasional

22 hours ago 4

TEMANGGUNG– Kodim 0706/Temanggung mengikuti rapat virtual nasional melalui Zoom Meeting dalam rangka pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Gugus Tugas Kedaulatan Pangan TNI, yang dipimpin langsung oleh Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos. Kegiatan ini dilaksanakan di ruang Vicon Makodim 0706/Temanggung 25/07/25 dan dipimpin oleh Dandim 0706/Temanggung Letkol Inf Hermawan A.N., M.Han., didampingi Kasdim dan perwira staf.

Rapat tersebut menjadi momen penting dalam upaya memperkuat ketahanan pangan nasional melalui sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat. Dalam arahannya, Mayjen TNI Gabriel Lema menekankan bahwa Satgas ini dibentuk atas perintah langsung Panglima TNI, dan akan menjadi ujung tombak dalam mengawal program kedaulatan pangan dari ancaman penyimpangan dan hambatan di lapangan.

“Tugas mulia ini menyentuh seluruh aspek kehidupan masyarakat. TNI tidak hanya hadir sebagai penjaga wilayah, tetapi kini juga sebagai pengawal ketahanan pangan yang menyentuh langsung rakyat, ” ujar Mayjen Lema.

Ia juga mengingatkan bahwa segala bentuk praktik ilegal atau penyimpangan dalam program pangan akan ditindak tegas dengan pendekatan hukum yang terstruktur dan terintegrasi.

Organisasi Satgas ini dinamai Gugus Tugas Kedaulatan Pangan TNI, yang bersifat lintas matra (AD, AL, AU) dengan struktur yang normatif namun memiliki penugasan khusus di lapangan, seperti Dansatgas dan jabatan teknis lainnya. Gugus tugas ini akan terjun langsung mengawal distribusi dan produksi pangan, serta memastikan program pemerintah berjalan tepat sasaran.

Letkol Inf Hermawan A.N., M.Han., selaku Komandan Kodim 0706/Temanggung menyatakan bahwa pihaknya siap mengimplementasikan arahan tersebut.

“Kami akan mendukung penuh kebijakan TNI dalam mengawal ketahanan pangan nasional. Kami akan segera menjalin koordinasi dengan dinas pertanian, kejaksaan, serta seluruh unsur terkait untuk memastikan program ini berjalan dengan baik di wilayah Temanggung, ” tegasnya.

Dengan terbentuknya Satgas ini, diharapkan TNI dapat menjadi kekuatan pelindung kedaulatan pangan nasional, menjaga keseimbangan ekonomi rakyat kecil, dan menghilangkan praktik-praktik yang merugikan petani dan masyarakat luas. (Pendim 0706/Temanggung)

Read Entire Article
Karya | Politics | | |