Klaten – Komandan Kodim 0723/Klaten, Letkol Inf Slamet Hardiyanto, S.H., M.I.P., menghadiri Upacara Hadeging Klaten dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Klaten ke-221 Tahun 2025 yang digelar di Alun-Alun Kabupaten Klaten, Senin (28/07/2025).
Upacara berlangsung khidmat dan tertib, dengan Inspektur Upacara Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, S.I.Kom., serta diikuti oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), jajaran TNI-Polri, Aparatur Sipil Negara, pelajar dan masyarakat umum.
Tema peringatan HUT Klaten ke-221 tahun ini adalah “Hangesti Tejaning Jati”, yang dimaknai sebagai tekad untuk memperkuat dan meneguhkan cahaya jati diri masyarakat Klaten. Tema ini merefleksikan semangat kolektif dalam merawat nilai-nilai luhur, budaya lokal yang kuat, serta komitmen membangun karakter dan keberlanjutan pembangunan daerah berbasis kearifan lokal.
Dalam keterangannya usai pelaksanaan upacara, Komandan Kodim 0723/Klaten menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan dengan lancar dan penuh makna. Ia juga menyampaikan harapan agar momentum hari jadi ini menjadi pijakan bagi kemajuan daerah yang berkelanjutan.
“Selamat Hari Jadi Kabupaten Klaten ke-221. Semoga Klaten terus tumbuh menjadi daerah yang maju, mandiri dan sejahtera. Kami dari jajaran Kodim 0723/Klaten siap bersinergi mendukung program-program pemerintah, baik pusat maupun daerah dalam mewujudkan Asta Cita Presiden Republik Indonesia, ” ujar Letkol Inf Slamet Hardiyanto.
Pada upacara Hadeging Klaten merupakan agenda tahunan yang memiliki nilai historis dan filosofis bagi masyarakat Klaten, sebagai bentuk penghormatan terhadap perjalanan panjang sejarah dan identitas daerah yang telah terbentuk selama lebih dari dua abad. Peringatan ini sekaligus menjadi simbol kebersamaan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga persatuan dan semangat pembangunan berkelanjutan.
Dengan semangat Hari Jadi ke-221 Kabupaten Klaten, diharapkan seluruh elemen masyarakat dapat terus bersatu, menjaga nilai-nilai budaya, serta berperan aktif dalam pembangunan daerah. Momentum ini menjadi pengingat akan pentingnya jati diri dan kearifan lokal sebagai landasan dalam mewujudkan Klaten yang lebih maju, mandiri dan sejahtera. (Red)