Polres Sumenep Polda Jawa Timur Tinjau Langsung Hasil Panen Kacang Hijau dalam Program P2B di Kecamatan Dasuk

2 hours ago 1

Sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional, Polres Sumenep Polda Jawa Timur melalui Polsek Dasuk melaksanakan kegiatan pengecekan hasil panen dan sosialisasi dalam Program Asta Cita pada Program 1: Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) yang berlangsung di Desa Dasuk Laok, Kecamatan Dasuk, Kabupaten Sumenep Jawa Timur. Rabu (14/5/2025).

Kegiatan ini dipimpin oleh Brigadir Moh. Nur H., selaku personel Polri yang tergabung dalam Gugus Tugas Polri sebagai Penggerak Ketahanan Pangan. Ia melaksanakan pengecekan langsung terhadap hasil panen tanaman kacang milik kelompok tani (poktan) dan gabungan kelompok tani (gapoktan) yang ada di Desa Dasuk Laok Kecamatan Dasuk Kabupaten Sumenep Jawa Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Moh. Nur H. juga memberikan sosialisasi terkait pentingnya pemanfaatan pekarangan rumah untuk tanaman pangan bergizi, guna menunjang ketahanan pangan keluarga sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.

Dari hasil monitoring di lapangan, tanaman kacang menunjukkan perkembangan yang cukup baik, serta panen yang sudah mulai dilakukan oleh para petani. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah komunikasi antara kepolisian dan masyarakat dalam upaya menjaga ketahanan pangan secara berkelanjutan.

Kapolsek Dasuk Polres Sumenep Polda Jawa Timur, AKP M.N. Azis Mubin, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud nyata komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah melalui pembinaan langsung terhadap sektor pertanian lokal.

"Melalui keterlibatan Polri dalam program P2B, kami berharap masyarakat semakin sadar pentingnya kemandirian pangan dan terus mengembangkan potensi pertanian di lingkungannya, " ujar Akbp Rivanda 

Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |