Main Biliard di H- POOL Mandala Lebih dari Sekedar Permainan

6 hours ago 5

PANDEGLANG, - Biliard bukan hanya sekedar permainan, tapi juga dapat menjadi hobi yang menyenangkan dan menantang. 

Banyak orang yang menikmati bermain biliard sebagai cara untuk mengisi waktu luang dan meningkatkan keterampilan. 

Bermain Biliard juga dapat meningkatkan keterampilan motorik dan koordinasi mata-tangan. Selain itu bermain biliard juga cara yang efektif untuk mengurangi stres dan meningkatkan relaksasi, meningkatkan kemampuan Konsentrasi, karena bermain biliard memerlukan konsentrasi yang tinggi.

Banyak komunitas biliard yang terbentuk di berbagai daerah, baik online maupun offline. Komunitas-komunitas ini dapat menjadi tempat untuk berbagi pengalaman, tips, dan trik bermain biliard.

Halnya komunitas biliard H - POOL yang berlokasi di Wilayah Mandala Rangkas Bitung Lebak Banten. Komunitas ini meskipun terbentuk baru, namun eksistensi dalam penyelenggaraan event seperti fun game kerap dilakukan bahkan hampir setiap pekan. 

Tujuan event ini pun selain untuk mengasah kemampuan para pemain, event juga dapat dijadikan sebagai ajang tali silaturahmi antar pemain yang tergabung dalam sebuah komunitas penghobi biliard.

Seperti disampaikan Dadi salah satu penghobi biliard kepada media ini membenarkan, dengan terbentuknya komunitas penghobi biliard di H - POOL Mandala, selain menambah keseruan bermain. Komunitas juga salah satu wadah silaturahmi antar pemain.

"Disini kami bukan sekedar bermain biliard akan tetapi sebagai wadah mempererat tali silaturahmi antar pemain, menambah persaudaraan dari yang sebelumnya tidak kenal menjadi kenal, " ujar Dadi

Dengan demikian, kata Dadi, main biliard dapat menjadi hobi yang menyenangkan dan bermanfaat bagi banyak orang.( red )

Read Entire Article
Karya | Politics | | |